Mirror
Gunting bersarang di perut Karp Ponomaryov selama 12 tahun.
TRIBUNNEWS.COM, ASTANA - Sebuah hasil rontgen
menunjukkan tindakan kurang berhati-hati seorang pakar bedah yang meninggalkan
gunting di dalam perut seorang lelaki di Kazakhstan. Lebih mengerikan lagi, ternyata gunting ini telah bersarang didalam perutnya selama 12 tahun.
Dilansir dari Mirror, Selasa (16/12/2014), kejadian ini
bermula ketika lelaki itu, Karp Ponomaryov, menjalani pembedahan 12 tahun
yang lalu. Namun, lelaki berusia 53 tahun ini sering merasa kesakitan di
sekitar perutnya setelah makan.
Sering merasakan sakit perut yang aneh, maka Karp memeriksakan
kondisinya ke doktor. Setelah dilakukan pemeriksaan, hasil rontgen
memperlihatkan sebilah gunting bedah bersarang di dalam perutnya.
Gunting bedah sepanjang 20 sentimeter ini diketahui sengaja
ditinggalkan oleh staf pakar bedah di dalam perutnya setelah operasi yang
dilakukannya 12 tahun lalu.
"Saya belum pernah
melihat hal seperti ini, peralatan bedah
tertinggal di dalam perut. Seharusnya doktor yang melakukan pembedahan
ketika itu dapat melihatnya dan mengambil gunting tersebut," ujar dr
Baurzhan
Aybaev.
Namun Karp tidak ingin saman rumah sakit yang membedahnya ketika
itu. Dia hanya meminta agar mereka mengambil gunting itu dari dalam
perutnya. (Cesariana Sitanggang)
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.